Halo moms dan pembaca semua, saya mau bahas mengenai malnutrisi, nih. Lagi-lagi jadi pembahasan yang sangat menarik karena berkaitan erat dengan kesehatan dan tumbuh kembang anak. Mungkin selama ini kita sudah cukup familiar dengan kata malnutrisi, yah. Berdasarkan WHO malnutrisi bisa ini terjadi akibat dari kekurangan, kelebihan atau ketidak seimbangan energi dan nutrisi dalam tubuh yang merupakan kondisi berbahaya. Umumnya, gejala yang sering terjadi adalah sering merasa kelelahan, mudah sakit, pusing, penurunan berat badan bahkan malnutrisi ini pun terjadi pada obesitas . Pemerintah sendiri menargetkan status malnutrisi di tahun 2024 18% sedangkan di tahun 2023 masih 21,5%. Sehingga dibutuhkan adanya kesadaran dalam pencegahan dan penanganan nutrisi yang sangat serius. Artinya memang masih jadi PR buat kita semua. Data ini saya ketahui saat mengikuti Media dan Blogger Workshop Malnutrition Awareness Week yang mengusung tema "Wujudkan Indonesia Sehat dengan Cegah